Halo pecinta dunia medsos,
Sudah membuat status apa hari ini di media sosial kalian?
Biasanya orang - orang bangun di pagi hari yang dicari handphonenya dan kemudian membuka media sosial, entah sekedar mengecek pesan masuk atau sekalian membuat status. Bagaimana dengan kalian? Sebenarnya media sosial dapat digunakan untuk apa saja sih? Lalu dampaknya untuk kita sebagai pemakai apakah baik atau seperti apa?
Let's sharing with Beatrix Alinda's Blog
Day 5
Tentang Media Sosial
Siapa Sangka, Melalui Media Sosial
Apa Saja Bisa Terjadi!
Apa Saja Bisa Terjadi!
Berbicara
tentang media sosial pasti kalian tidak asing lagi ‘kan dengan beraneka macam
jenis media sosial yang ada di Indonesia bahkan di dunia ini, seperti:
Instagram, Facebook, Google, Twitter, dan lain sebagainya. Hayo, siapa nih yang
punya banyak media sosial? atau masih ada yang belum punya? Eittss.. Sebenarnya
kalian tahu tidak apa saja sih kegunaan media sosial dan dampaknya bagi kita
apa? Selengkapnya akan aku bahas dalam tulisan di blog aku kali ini dan bahasan
kali ini berdasarkan pengalaman dan apa yang aku pahami ya, jika kalian
memiliki pendapat lain silahkan komen dan mari kita saling sharing.
Media
sosial adalah tempat atau wadah bagi semua orang untuk mencari informasi dan
berbagi cerita serta pengalaman sekaligus juga dapat menghubungkan komunikasi
jarak jauh. Seseorang yang sedang kebingungan akan sesuatu hal dapat membuka
media sosialnya, lalu mencari informasi yang dibutuhkan. Sepasang kekasih yang
sedang menjalin hubungan LDR (Long Distance Relationship) akan terasa dekat
ketika dapat saling berkomunikasi lewat media sosial mereka. Bahkan, seseorang
yang sedang menganggur tetapi memiliki ide kreativitas yang tinggi dapat
memanfaatkan media sosial yang dia miliki untuk mendapatkan penghasilan melalui
hal positif yang dia lakukan. Media sosial memang sangat bermanfaat bagi semua
orang, mulai dari kalangan anak muda sampai dewasa.
Akan
tetapi, melalui media sosial apa saja bisa terjadi! Banyak hal positif memang
yang akan kita dapatkan melalui media sosial. Namun, media sosial juga akan
memberikan pengaruh negatif apabila pengguna tidak menggunakan media sosial
tersebut dengan baik, benar dan tepat. Lalu apa saja dampak positif maupun
negatif yang akan kita dapatkan? Dampaknya memang banyak sekali, akan tetapi
aku akan membahas masing – masing 3 (tiga) dampak saja, selebihnya yuk mari
kita saling sharing. Baca lebih lanjut yuk!
Dampak
Positif Penggunaan Media Sosial
1.
Menambah Jaringan Pertemanan
Media
sosial memungkinkan orang yang belum saling kenal bisa saling mengenal satu
dengan yang lainnya, lalu membentuk suatu komunitas dan menjalin hubungan
pertemanan bahkan persahabatan. Media sosial seperti instagram, twitter,
facebook adalah yang paling sering digunakan untuk berkomunikasi antar tempat bahkan antar kota yang jaraknya jauh. Jaringan pertemanan dengan mudah didapatkan melalui media sosial, terkadang tak perlu bertemu pun, pertemanan itu akan terjalin dengan baik, bahkan ada yang hingga menjalin cinta kasih hanya melalui media sosial.
2.
Menambah Pengetahuan Baru
Media sosial tidak hanya sekedar untuk berkomunikasi dan menambah komunitas pertemanan, tetapi melalui media sosial memudahkan kita untuk mendapatkan informasi serta pengetahuan baik yang belum pernah kita ketahui maupun yang sudah kita ketahui tetapi semakin diperjelas ketika kita membaca media sosial. Banyak informasi serta pengetahuan yang bisa didapatkan melalui media sosial, informasi yang didapat juga beragam, mulai dari informasi yang menyenangkan maupun informasi yang tiba- tiba terjadi yang belum kita ketahui sebelumnya. Pengetahuan yang didapat melalui media sosial pun juga akan beragam, mulai dari pengetahuan tentang alam dan dunia sekitar, pengetahuan tentang ekonomi dan politik dan masih banyak lagi.
Media sosial tidak hanya sekedar untuk berkomunikasi dan menambah komunitas pertemanan, tetapi melalui media sosial memudahkan kita untuk mendapatkan informasi serta pengetahuan baik yang belum pernah kita ketahui maupun yang sudah kita ketahui tetapi semakin diperjelas ketika kita membaca media sosial. Banyak informasi serta pengetahuan yang bisa didapatkan melalui media sosial, informasi yang didapat juga beragam, mulai dari informasi yang menyenangkan maupun informasi yang tiba- tiba terjadi yang belum kita ketahui sebelumnya. Pengetahuan yang didapat melalui media sosial pun juga akan beragam, mulai dari pengetahuan tentang alam dan dunia sekitar, pengetahuan tentang ekonomi dan politik dan masih banyak lagi.
3.
Memudahkan dalam Berkomunikasi Jarak Jauh
Seseorang yang menjalani LDR (Long Distance Relationship) dengan siapapun sekarang tidak perlu merasa kecewa, sedih atau marah lagi karena tidak bisa saling bertemu, berbicara dan bertatap muka, karena dengan adanya media sosial, semuanya dapat dengan mudah dilakukan. Melalui media sosial, orang- orang akan dapat dimudahkan dalam berkomunikasi bisa melalui chatting maupun video call karena berbagai macam media sosial saat ini sudah banyak yang dilengkapi dengan fitur video call sehingga mereka yang sedang berjauhan akan merasa dekat walaupun belum bisa bertemu tapi mereka sudah bisa bertatap muka.
Seseorang yang menjalani LDR (Long Distance Relationship) dengan siapapun sekarang tidak perlu merasa kecewa, sedih atau marah lagi karena tidak bisa saling bertemu, berbicara dan bertatap muka, karena dengan adanya media sosial, semuanya dapat dengan mudah dilakukan. Melalui media sosial, orang- orang akan dapat dimudahkan dalam berkomunikasi bisa melalui chatting maupun video call karena berbagai macam media sosial saat ini sudah banyak yang dilengkapi dengan fitur video call sehingga mereka yang sedang berjauhan akan merasa dekat walaupun belum bisa bertemu tapi mereka sudah bisa bertatap muka.
Dampak
Negatif Penggunaan Media Sosial
1.
Waktu bersama orang terdekat semakin berkurang
Seiring berjalannya waktu teknologi juga semakin canggih dengan adanya berbagai macam fitur baru di dunia media sosial. Bagi beberapa orang sudah tak lagi menjadikan media sosial sebagai kebutuhan sekunder tetapi menjadikannya sebagai kebutuhan primer dimana setiap bangun tidur atau sedang melakukan apapun yang dibuka adalah media sosial. Tidak ada salahnya kita memiliki media sosial dan menggunakannya tetapi akan lebih baik jika kita dapat menggunakan media sosial tersebut dengan bijaksana dan penggunaan tersebut tidak mengecewakan siapapun. Seperti halnya pada saat sedang ada acara keluarga yang waktunya adalah berkumpul dan sharing bersama keluarga, tidaklah etis jika waktu tersebut digunakan untuk membuka media sosial dan chattingan dengan orang lain, karena waktunya berkumpul bukan hanya sekedar bertemu tetapi juga saling sharing sehingga terjadi keakraban antar keluarga. Yang perlu dipahami adalah baik baiknya kita aja bagaimana dapat lebih bijaksana dalam menggunakan media sosial yang kita punya, sehingga jangan hanya karena media sosial kita melupakan kebersamaan yang indah bersama orang- orang terkasih.
Seiring berjalannya waktu teknologi juga semakin canggih dengan adanya berbagai macam fitur baru di dunia media sosial. Bagi beberapa orang sudah tak lagi menjadikan media sosial sebagai kebutuhan sekunder tetapi menjadikannya sebagai kebutuhan primer dimana setiap bangun tidur atau sedang melakukan apapun yang dibuka adalah media sosial. Tidak ada salahnya kita memiliki media sosial dan menggunakannya tetapi akan lebih baik jika kita dapat menggunakan media sosial tersebut dengan bijaksana dan penggunaan tersebut tidak mengecewakan siapapun. Seperti halnya pada saat sedang ada acara keluarga yang waktunya adalah berkumpul dan sharing bersama keluarga, tidaklah etis jika waktu tersebut digunakan untuk membuka media sosial dan chattingan dengan orang lain, karena waktunya berkumpul bukan hanya sekedar bertemu tetapi juga saling sharing sehingga terjadi keakraban antar keluarga. Yang perlu dipahami adalah baik baiknya kita aja bagaimana dapat lebih bijaksana dalam menggunakan media sosial yang kita punya, sehingga jangan hanya karena media sosial kita melupakan kebersamaan yang indah bersama orang- orang terkasih.
2.
Mendapatkan Informasi yang tidak benar (Hoax)
Ketidakbenaran pada sebuah informasi saat saat ini sering kita jumpai, entah berita atau informasi tentang sekitar kita atau informasi terkait hal yang seharusnya penting tetapi menjadi tidak penting karena kebenarannya tidak dapat dibuktikan dengan tepat. Banyak sekali informasi tidak benar (hoax) yang sekarang tersebar dan sampai detik ini banyak juga yang percaya dengan informasi tersebut. Terkadang kita sebagai penyebar berita di media sosial harus pintar- pintar dalam memilih berita atau informasi apa saja yang sudah terbukti kebenarannya sehingga kita pada akhirnya menyebarkan informasi yang benar dan tepat dan bukan informasi yang salah atau berita hoax. Sedangkan, kita sebagai pembaca media sosial juga harus ointar- pinta dalam memilih dan memilah mana saja informasi atau berita yang sudah terbukti kebenarannya dan lebih baik jika kita tidak terlalu terpengaruh terhadap informasi hoax sehingga kita juga akan lebih bijaksana dalam menentukan apakah informasi yang didapat adalah benar adanya.
Ketidakbenaran pada sebuah informasi saat saat ini sering kita jumpai, entah berita atau informasi tentang sekitar kita atau informasi terkait hal yang seharusnya penting tetapi menjadi tidak penting karena kebenarannya tidak dapat dibuktikan dengan tepat. Banyak sekali informasi tidak benar (hoax) yang sekarang tersebar dan sampai detik ini banyak juga yang percaya dengan informasi tersebut. Terkadang kita sebagai penyebar berita di media sosial harus pintar- pintar dalam memilih berita atau informasi apa saja yang sudah terbukti kebenarannya sehingga kita pada akhirnya menyebarkan informasi yang benar dan tepat dan bukan informasi yang salah atau berita hoax. Sedangkan, kita sebagai pembaca media sosial juga harus ointar- pinta dalam memilih dan memilah mana saja informasi atau berita yang sudah terbukti kebenarannya dan lebih baik jika kita tidak terlalu terpengaruh terhadap informasi hoax sehingga kita juga akan lebih bijaksana dalam menentukan apakah informasi yang didapat adalah benar adanya.
3. Boomerang terhadap diri sendiri
Nah, kalau dampak ini sebenarnya juga pasti kalian sudah menyadari atau memahami apa yang akan aku tuliskan pada bagian ini. Terkadang, kita juga perlu berhati- hati dalam menggunakan media sosial supaya pada akhirnya tidak menjadi boomerang terhadap diri kita sendiri karena adanya media sosial tersebut. Sekali lagi, menurutku menggunakan atau memiliki media sosial itu tidak salah tetapi bagaimana kita bisa dengan bijak menggunakannya adalah hal yang harus kita pahami. Kalau mungkin dapat kita lihat beberapa contohnya adalah ketika kita bertemu orang yang tidak kenal lewat media sosial, lalu pertemuan itu ternyata tidak mebuahkan hasil yang baik, bukankah hal tersebut dapat menjadi boomerang bagi diri kita sendiri?
Nah, kalau dampak ini sebenarnya juga pasti kalian sudah menyadari atau memahami apa yang akan aku tuliskan pada bagian ini. Terkadang, kita juga perlu berhati- hati dalam menggunakan media sosial supaya pada akhirnya tidak menjadi boomerang terhadap diri kita sendiri karena adanya media sosial tersebut. Sekali lagi, menurutku menggunakan atau memiliki media sosial itu tidak salah tetapi bagaimana kita bisa dengan bijak menggunakannya adalah hal yang harus kita pahami. Kalau mungkin dapat kita lihat beberapa contohnya adalah ketika kita bertemu orang yang tidak kenal lewat media sosial, lalu pertemuan itu ternyata tidak mebuahkan hasil yang baik, bukankah hal tersebut dapat menjadi boomerang bagi diri kita sendiri?
Okay, kesimpulan dari tulisan kali ini adalah media sosial dapat digunakan untuk berbagai macam alasan tetapi kita juga harus memperhatikan dampak positif maupun negatifnya dengan lebih bijak dalam menggunakan media sosial yang kita miliki.
Sampai Jumpa... Terimakasih sudah membaca hari ini...
Emg bener banget. Medsos tu penting banget sekarang. Apalagi buat komunikasi.
BalasHapusetherealpotato
Yas , semua itu ada positif/negatifnya yah, apalagi buat aku yg punya anak kecil harus ekstra bijak
BalasHapusAku sih lebih ke nyari info dan share info. Tapi yah gitu. Harus pinter-pinter mengeshare dan menyaring info yg didapat.
BalasHapusSekarang harus pandai dalam ber medsos takut jd bumerang very hurt.
BalasHapus