Selasa, 21 Agustus 2018

[UNBOXING] Dapet #SOCOBOX Pertama : #SOCOBOXCOSRX

Wahai semua pengunjung dan pembaca setia blog ini. Apa kabar kalian semua? Kali ini aku hadir dengan topik pembahasan baru nih genks.

Mau tahu lebih lanjut?




FOLLOW ME :

Instagram: @alindaaa29

Facebook: Alinda Tadyani

Youtube Channel: Beatrix Alinda


Sudah pada follow belum? Kalau sudah, lanjut baca blog ini yass!
Kali ini aku akan sharing ke kalian tentang SOCO BOX yang aku dapat beberapa hari yang lalu, kalian tahu isinya apa? Produk skincare nya COSRX loh!!! Luar biasa banget kan?
Nah, tapi sebelumnya aku bakal menjelaskan mengenai apa sih SOCOBOX ? Dapetnya dari siapa dan bagaimana kita bisa dapetin? Kenapa aku jelasin ini, karena banyak yang masih bingung dan penasaran banget tentang cara mendapatkan SOCO BOX :)

Apa sih yang dimaksud dengan SOCO BOX ?
Bagaimana cara mendapatkan SOCO BOX ?
Isi dari SOCO BOX x COSRX apa aja?


Apa sih yang dimaksud dengan SOCO BOX ?
Pasti banyak yang penasaran kan dengan SOCO BOX itu apa sih? Dari siapa sih kok bisa dapet SOCO BOX? Hahaha. Disini aku akan jelasin detail nya yang aku ketahui ya gais, karena ini first time juga aku dapat SOCO BOX jadi mungkin penjelasannya belum terlalu detail ya hoho.
Nah, sebelumnya untuk teman teman yang pengen banget dapetin SOCO BOX jangan lupa untuk follow instagram @Sociolla dan @BeautyJournal terlebih dulu yah! Dikarenakan info terupdate seputar SOCO BOX ada disana. Kalian juga bisa mengunjungi SOCO.ID loh! Disana juga lagi ada bagi bagi SOCO BOX yang isinya produk skincare dari COSRX, Luar biasa banget kan?

Duh, SOCO.ID itu apaan lagi sih? Hahaha

SOCO

Jadi gini genkss, aku itu bisa dapetin SOCO BOX dari aku join di SOCO.ID. SOCO.ID sendiri merupakan situs web bagi komunitas beauty enthusiast, dimana kalian bisa berbagi artikel atau video tentang makeup, skincare maupun fashion atau yang lainnya, serta kalian juga bisa melakukan review product yang sudah kalian punya atau kalian beli di Sociolla. Nah, Sociolla itu situs kosmetik terlengkap yang menjual berbagai produk makeup maupun skincare dengan harga yang cukup terjangkau. Jadi Soco.id itu bisa dibilang bagian dari Sociolla, gitu gais :)

Sekarang-sekarang ini lagi ada event bagi bagi SCOBOXCOSRX nih dari SOCO.ID untuk 1000 orang terpilih, trus pas di batch pertama ternyata nama ku terpilih untuk mendapatkan Soco Box COSRX ini. Makanya, sekarang buruan dech langsung bikin akun SOCO.ID yah dan tingkatkan terus Beauty Clique kamu! Caranya?

Ingin tahu lebih lanjut tentang S.O.C.O? Kunjungi SOCO.ID :
1. Log in atau sign up account di soco.id
2. Isi Beauty Profile kamu ya (Untuk pertama kali, setelah kamu mengisi beauty profile mu, kamu akan mendapatkan voucher belanja 50rb di Sociolla)
3. Selanjutnya, disana akan terdapat beberapa alternatif yang bisa kamu lakukan, mulai dari menulis review, membuat artikel, serta sharing video. Selain itu kalian juga bisa menambah SOCO Point yang akan membuatmu bisa mencapai Beauty Clique, untuk memperbesar kesempatan mu mendapatkan SOCO BOX


Aniway....
Don't forget FOLLOW aku
di SOCO juga yakk!!!


Alindaaa 29 (KLIK)



Bagaimana cara mendapatkan SOCO BOX ?
Sekarang mari kita bahas bagaimana cara mendapatkan SOCO BOX, Okay?



Jadi disini aku akan sharing ke kalian bagaimana dapetin SOCO BOX tapi yang edisi COSRX aja ya, dikarenakan untuk dapetin SOCO BOX yang selain ini biasanya ada event-event tertentu dari Sociolla yang diadakan melalui akun instagram mereka, gitu. Caranya gampang kok! Pokoknya jangan lupa untuk bikin akun di Soco.id yak, terus isi beauty profile mu juga. Selanjutnya yang harus kalian lakukan adalan meningkatkan SOCO Point untuk bisa mencapai Beauty Clique.



Beauty Clique adalah program membership yang akan menujukan keaktifan dan kontribusi kita di SOCO. Semakin tinggi level membership kalian maka semakin banyak juga keuntungan khusus yang bisa kita dapatkan loh, ya salah satunya bisa dapat SOCO BOX ini :) Cara biar bisa meningkatkan Soco Point gimana sih? Aku sudah like, sudah follow, kok gak naik naik? Pasti kalian bertanya-tanya seperti itu kan? Hahahaha

Buat temen temen semua yang mau meningkatkan SOCO Point dan mencapai Beauty Clique tertinggi, selain kalian Like, Follow, Comment & Share sesuai yang diminta, usahakan kalian juga melakukan review atas barang yang sudah kamu beli di Sociolla, karena point nya lumayan loh guys, atau kalau kalian sudah punya barang nya ya udah review juga aja melalui akun Soco kalian. Selain itu perbanyaklah followers kalian, setiap ada penambahan 10 followers, akan ada penambahan juga pada SOCO Points yang semakin banyak kalian mendapatkan followers artinya semakin banyak juga point yang akan ditambahkan. Sudah paham belum nih? Kalau masih ada pertanyaan langsung aja comment di bawah yak.



Isi dari SOCO BOX x COSRX apa aja?


Ini packaging SOCOBOX nya,
secara keseluruhan sama kok kayak biasanya


Sekarang, mari kita lihat apa aja isinya




Wah ada greeting card nya nih dari Soco




Yapsss.. Penasaraan ya sama apa yang aku dapet? Haha. Ini diaaa produk COSRX yang aku dapetin di SOCO BOX kali ini:


This box is for oily skin:
2. Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser (travel size) Non-sellable
"Pembersih wajah brbentuk busa dg kandungan salicylic acid utk kulit brminyak & rentan brjerawat. Produk ini mampu mengeksfoliasi serta merawat kulit wajah agar ttp kencang. Bebas dri kandungan paraben dan SLS (Sodium Lauryl Sulfate)"

1. ONE STEP ORIGINAL CLEAR PAD (Full Size)



One Step Original Clear Pad ini merupakan toner harian dalam bentuk bantalan kapas yang sudah direndam untuk mengeksfoliasi kulit wajah secara lembut, membersihkan minyak berlebih, menjaga wajah tetap bersih, sehat dan terjaga keseimbangannya. Exsfoliating toner ini mampu mengangkat sebum brlebih, sel sel kulit mati, dan sisa makeup secara tuntas dengan kandungan BHA alami di dalamnya.

Kali ini aku dapetin Toner nya COSRX yang Full Size yang pasti kalian sudah tahu donk kalau packaging nya ini gede (besar) banget dan isinya ada 70 pads (bantalan kapas). Belum pernah coba produk COSRX sih, tapi semoga aku cocok deh hihi. Satu hal yang aku suka sih, packaging nya so cute banget hahaha, pas buka tuh langsung pengen coba aja produknya wkwkwk :p Membahas perihal harganya, kalian bisa langsung cek di Sociolla and check 'bout this product.


Komposisi (courtesy by Sociolla):
Salix Alba (Willow) Bark Water, Butylene Glycol, Glycerin, Betaine Salicylate, 1,2-Hexanediol, Arginine, PEG-60 Hydrogenated Castor Oil, Panthenol, Allantoin, Ethyl Hexanediol, Citrus Aurantium Dulcis (Orange) Peel Oil, Melaleuca Alternifolia (Tea Tree) Leaf Oil, Sodium Hydroxide, Sodium Hyaluronate

Harga:
Rp 256.500,-


2. SALICYLIC ACID DAILY GENTLE CLEANSER (Travel Size)



Salicylic acid daily gentle cleanser merupakan pembersih wajah brbentuk busa dengan kandungan salicylic acid untuk kulit brminyak & rentan berjerawat. Produk ini mampu mengeksfoliasi serta merawat kulit wajah agar tetap kencang. Produk skincare ini bebas dri kandungan paraben dan SLS (Sodium Lauryl Sulfate).

Berbeda dengan One Step Original Clear Pad nya yang aku dapetin nya Full size, untuk Clenser nya ini aku dapet yang travel size dan Non-sellable (yang artinya tidak dijual). Jadi, karena aku dapet yang travel size lumayan nih kalau lagi pergi- pergi bisa ku bawa sebagai pengganti sabun wajah ku yang packagingnya ga cocok dibawa pas travelling hehehe. Tetapi, tenang aja ada versi Full size nya kok yang kalian juga bisa dapatkan di Sociolla, untuk versi full size nya isinya 150ml dan jangan lupa setelah memakai cleanser ini bilasnya pakai air hangat ya. Membahas perihal harganya, kalian bisa langsung cek di Sociolla and check 'bout this product.


Komposisi (by Sociolla):
Water, Glycerin, Myristic Acid, Stearic Acid, Potassium Hydroxide, Lauric Acid, Butylene Glycol, Glycol Distearate, Polysorbate 80, Sodium Methyl Cocoyl Taurate, Salicylic Acid, Cocamidopropyl Betaine, PEG-60 Hydrogenated Castor Oil, Fragrance, Sodium Chloride, Melaleuca Alternifolia (Tea Tree) Leaf Oil, Caprylyl Glycol, Ethylhexylglycerin, Salix Alba (Willow) Bark Water, Saccharomyces Ferment, Cryptomeria Japonica Leaf Extract, Nelumbo Nucifera Leaf Extract, Pinus Palustris Leaf Extract, Ulmus Davidiana Root Extract, Oenothera Biennis (Evening Primrose) Flower Extract, Pueraria Lobata Root Extract, 1,2-Hexanediol, Ethyl Hexanediol, Citric Acid,
Disodium EDTA


Harga
(Full Size-150ml):
Rp 133.000,-




Okayy deh bebbsss, segitu dulu aja yah pembahasan dan sharing mengenai SOCO BOX pertamaku! Kira kira aku bakal dapet lagi enggak ya?

Oyaa yaaa... Buat temen temen semua yang pengen banget belanja di Sociolla tapi pengen juga dapet potongan harga. Cuss LIHAT GAMBAR DI BAWAH INI!!!





SEE YOU IN ANOTHER STORY....





Tidak ada komentar:

Posting Komentar